4 Cara Mudah Download Video Youtube di Android

Youtube sudah menjadi media sosial yang sangat digemari pada saat ini. Dapat dikatakan bahwa setiap ada waktu luang atau sekedar mencari hiburan, kita pasti mengunjungi Youtube untuk menonton video band kesukaan kita, melihat berita terbaru, video lucu sampai tutorial dalam membuat sesuatu, tersaji dalam media sosial paling populer di dunia ini.

Image Source : www.deviantart.com
Saat ini begitu banyak yang bertanya, bagaimana cara download video dari Youtube? Sebenarnya Youtube sendiri sudah menyediakan fasilitas save Offline untuk para pengguna yang ingin menyimpan video yang mereka sukai agar bisa diputar lain waktu dalam keadaan offline (tanpa internet), namun fitur ini masih belum maksimal karena beberapa alasan yaitu tidak bisa dimainkan di player lain selain di aplikasi Youtube itu sendiri, semakin banyak video tersimpan, maka aplikasi Youtube menjadi lamban dan seluruh video yang sudah sobat download terancam hilang bila aplikasi Youtube mengalami error. Maka dari itu lebih baik untuk menyimpannya di memori penyimpanan ponsel karena video yang sobat download setidaknya sedikit lebih aman.

Bagaimana caranya? Nah, disini saya menyediakan 4 aplikasi yang bisa sobat pilih untuk dapat men-download video dari Youtube. Keempat aplikasi ini memiliki kelemahan dan juga kelebihan. Jadi, pilihlah salah satu yang menurut sobat paling baik dan efektif.

Sebelum menginstall aplikasi pihak ke 3 ini, sebaiknya sobat masuk ke pengaturan atau setting ponsel>security atau keamanan>centang "unknown source".

gambar security setting di android

Menu "unknown source" memungkinkan sobat untuk dapat menginstall aplikasi pihak ketiga atau mudahnya, aplikasi tersebut tidak bisa sobat dapatkan di Google Play.

Download Video Youtube Dengan Menggunakan UC Browser

UC Browser merupakan salah satu browser terbaik di Android, kecepatan dan fiturnya sudah tidak bisa diragukan lagi karena UC Browser sendiri sudah sangat berpengalaman di dunia mobile browser sejak Android belum tenar seperti sekarang ini. Fitur fast download yang dimiliki oleh UC Browser dan video player bawaan yang dilengkapi fitur "download video" dapat kita manfaatkan untuk men-download video dari situs Youtube.



Download Video Youtube Dengan Menggunakan VidMate

Sobat bukan hanya dapat men-download video dari Youtube saja bila menggunakan VidMate. Beberapa website video sharing terkenal yang lain juga tersedia dalam aplikasi ini seperti Vimeo, Dailymotion, Tumblr, Soundcloud, Metacafe. Fitur yang ditawarkan juga sangat lengkap, yaitu mendukung berbagai format video, dapat memilih kualitas video yang mau di-download, penggunaan baterai yang tidak berlebihan, mendukung berbagai macam bahasa dan sobat juga dapat memilih dimana akan menyimpan video tersebut.


Download Video Youtube Dengan Menggunakan SnapTube

Sama seperti VidMate, SnapTube adalah sebuah aplikasi yang khusus untuk mendownload video dari berbagai website video sharing. Tapi, menariknya adalah SnapTube bukan hanya bisa men-download video, tapi juga mp3. SnapTube juga dapat men-download video dari berbagai media sosial  seperti Instagram, Facebook dan juga Twitter.



Download Video Youtube Dengan Menggunakan TubeMate

Dibandingkan dengan VidMate dan SnapTube, TubeMate memiliki tampilan yang lebih sederhana. Namun untuk masalah fitur, TubeMate tidak kalah bagusnya dengan kedua aplikasi pesaingnya. Namun, dalam kasus penggunaan TubeMate, saya menemukan adanya hambatan saat penggunaanya yaitu tidak dapat men-download video yang terkena copywrite dari Youtube. Selebihnya tidak ada masalah berarti dengan aplikasi ini.



Itulah keempat aplikasi yang dapat mempermudah sobat untuk men-download video dari Youtube. Sebenarnya ada berbagai macam cara untuk dapat men-download video Youtube, namun keempat cara diatas yang sudah saya jabarkan adalah yang paling efektif dibandingkan yang lainnya. Semoga informasi ini berguna untuk sobat semua. Sampai jumpa di lain kesempatan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Module Xposed Terbaik Yang Wajib Ada di Android Kamu

Cara Mudah Flash Samsung Galaxy Dengan Menggunakan Odin